cara mempercantik blog dengan mengganti tempelate blog

Bagi kamu-kamu yang senang dengan keindahan, tentunya menginginkan sesuatu yang lebih dari template standar ketika membuka blog kamu sehingga blog kamu jauh lebih indah dan enak untuk dipandang. Nah, kamu dapat mengganti template standar dari blogger dengan template yang kamu inginkan.

Pertama, kamu harus mencari terlebih dahulu template-template blog yang kamu inginkan. Kamu bisa mencarinya lewat mbah "GOOGLE" dengan cara mengetik misalnya : download beautiful template blogger, download black template blogger, download natural template blogger dan sebagainya. Tapi kamu harus ingat bahwa yang kita cari itu harus "FREE" alias gratis, karena ternyata banyak juga template-template yang diperjualkan. Kalau yang gratis juga pada bagus, ngapain beli yang mahal..hehe

Oiya, kamu juga bisa mencari template-template blogger di situsnya langsung yang khusus berbagi blogger template, diantaranya di BTemplates, eBlog Templates, Blogspot Templates, Islamic Templates, dll.

Setelah selesai mendownload. Biasanya filenya berupa .zip. Karena itu ekstrak terlebih dahulu file tersebut sebelum kamu menggunakannya.

Setelah selesai, kamu masuk ke Dasboard blogger kamu. Lalu pilih Rancangan, kemudian pilih Edit HTML.Kemudian klik browse, lalu pilih file yang akan kita unggah. Filenya berupa .xml dari zip yang telah kita ekstrak. Setelah ketemu, lalu kita unggah. Biasanya muncul pertanyaan atau konfirmasi tentang widget-widget di template kita. Lanjutkan saja dengan PERTAHANKAN WIDGET. Nah, sekarang blog anda tampil lebih cantik dan menarik dengan template barunya. Anda tinggal melengkapi dan mempercantiknya dengan widget-widget dan juga mengeditnya.

Mudah kan? Selamat mencoba...

kerajinan dari bubur kertas

Alat dan Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kertas daur ulang

  1. kertas
  2. blender
  3. baskom
  4. spon
  5. meja
  6. kain
  7. screen
  8. papan dan alat pemberat
Cara Membuat
  1. Robek kecil-keil kertas bekas dan rendam didalam air selama 1 hari
  2. Blender kertas sampai menjadi bubur ( halus)
  3. Tuangkan kedalam Baskom yang berisi air dan diaduk
  4. Letakan Spons di atas meja, lalu taruh kain yang sudah dibasahi diatasnya
  5. Saring campuran (jangan terlalu tebal) di baskom memakai screen sablon
  6. Letakan diatas spons yang sudah dilapisi kain dengan posisi terbalik, gosok sedikit screennya dan angkat dengan hati-hati
  7. Tutup dengan kain yang sudah dibasahi. tambah satu lapis lagi kain basah, ulangi langkah 5 dan 6
  8. Sesudah beberapa lapis press dengan menaruh papan besar diatasnya dan beri pemberat (Batako atau Batu)
  9. biarkan selama sekitar1 jam agar airnya berkurang. sebelum diangkat pastikan sudah cukup kering. angkat sepasang demi sepasang dan jemur ditempat yang panas. lalu setrika sepasang demi sepasang kemudian buka kainnya pelan-pelan.
Jika anda ingin membuat atau corak khusus, cobalah beberapa proses di bawah ini.
  1. Proses tempelan. Sebelum anda menutup campuran bubur kertas dengan kain yang sudah dibasah, tempelkan bunga, rumput atau daun-daun kecil diatasnya.
  2. Proses Campuran. Ketika memblender kertas, tambahkan bunga, rumput atau bahan alami lainnya yang akan memberikan warna dan pola khusus.
  3. Proses Press. Ketika sedang mengepress kertasnya, taruhlah daun atau sesuatu yang bermotif bagus. taruhlah papan diatasnya dan beri pemberat.
Contoh barang yang bisa dibuat dengan kertas Daur Ulang.
  • Kertas untuk menggambar karya seni
  • Pembungkus buku, tempat pensil, dan lain-lain
  • Undangan, amplop, map, dll . kertas daur ulang juga bagus sekali untuk ditempel diatas karya-karya yang bisa anda bikin dari karton.
  • kotak pensil + bingkai photo
  • kotak kado
dan jika anda ingin memberi warna pada kertas daur ulang memakai bahan alami untuk mewarnai kertas daur ulang tersebut anda bisa memakai beberapa bahan yang bisa dipakai untuk memberi warna tersebut. diantaranya :Kunyit, Daun Jati, Daun pandan Wangi, Gambir, Pacar Cina, Nila.
Kunyit : Kalau kita parut dan disaring akan menghasikan warna kuning.
Daun Jati : Kalau diparut dan disaring akan menhasilkan warna merah
Daun Pandan Wangi : Kalau kita parut dan disaring akan menghasikan warna hijau
Gambir : Kalau kita parut dan disaring akan menghasikan warna hitam
Pacar Cina : Kalau kita parut dan disaring akan menghasikan warna merah muda
Nila : Kalau kita parut dan disaring akan menghasikan warna biru
kalau mau coba anda membuat kertas dengan warna baru : Saat kertas bekas yang kecil-kecil mau direndam di air selama 1 hari, isilah airnya (sesudah disiram) dengan macam-macam bahan yang bisa memberikan warna yang bagus.

buat salad sehat

ayo mulai makan sehat mulai sekarang
Resep Salad Lezat :
1. bayam merah 1 ikat. siangi
2. bayam hijau 1 ikat siangi
3. mentimun 1 buah, potong tipis
4. wortel 1 buah, potong sesuai selera.
5. bawang bombay 1 buah, potong
6. dada ayam filed 2 potong, panggang diatas pemenggang, lumuri air lemon dan madu, iris tipis.
7. jagung manis 5 sdm
8. paprika hijau 1/2 buah, potong dadu
9. paprika merah 1/2 buah, potong dadu
10. selada 1 ikat
Bumbu :
1. Lada hitam 1/2 sdm
2. Garam secukupnya
3. madu 2 sdm
4. Air lemon 1 sdm
5. Bawang putih bubuk 1/4 sdt
6. Mayonaise 5 sdm
7. Minyak Zaitun 3 sdm
8. Kuning telur mentah 2 butirCara Membuat Salad Lezat :
1. Campurkan semua bahan, tata rapi dalam tempat Saji.
2. lumuri, 2 sdm minyak zaitun, bawang bubuk, air lemon dan madu.
3. Ambil mayones, campur dengan kuning telur, aduk perlahan hingga tercampur,dengan ditambahkan sedikit,demi sedikit minyak, sisihkan.
4. Hidangkan salad, bersama dengan pelengkap lainnya.

pembuatan yoghurt

Penasaran gak sih bikin yoghurt yang sering kalian makan?
Caranya ternyata sederhana saja:

  1. Sediakan susu murni segar. Susu murni segar y, BUKAN susu dalam kemasan bebentuk bubuk, kental manis atau yang sudah di kemas dalam kotak karton. Alasannya?  Tidak efisien. Saran: coba beli langsung ke peternak sapi perah atau koperasi peternak susu. Bisa dicari di lembang atau di kandang sapi perah peternakan UNPAD. Alamat kontaknya silahkan di googling saja y :)
  2. Pasteurisasi / Sterilkan susu tersebut. Caranya, panaskan susu tersebut hingga suhu 73 derajat celcius selama 15 menit. Gunakan panci, kompor dan termometer dalam langkah ini. 
  3. Sekarang tahapan kulturisasi, atau dalam bahasa sederhananya: Masukkan bibit yoghurtnya. Yang dimaksud dengan bibit yoghurt disini ya yoghurt yang sudah jadi. Kombinasinya: Bibit yoghurt 5% dari jumlah susu. Jadi jika susu  yang anda mau jadikan yoghurt adalah satu liter, masukkan 0.05 liter yoghurt yang sudah jadi kedalam susu yang sudah di pasteurisasi tersebut. Dapat yoghurt yang sudah jadi dimana? Anda bisa meluncur ke minimarket terdekat :)
  4. Tahapan selanjutnya: Inkubasi. Hangatkah susu yang sudah dikulturkan tersebut dalam suhu 45 derajat celcius selama 8 jam. Prakteknya seperti ini: Kardus, di tempeli lampu bohlam (yang diatur agar lampu bohlam tersebut bisa dinyalakan sehingga mampu memberikan kehangatan kepada susu tersebut) lalu di beri dua lubang untuk ventilasi. Masukan susu yang sudah di kulturkan ke dalam botol atau tupperware (aduh, jadi nyebut merek :P ) lalu taruh di dalam kerdus tersebut selama 8 jam. Nyalakan lampunya selama susu berada di dalam kardus tersebut.

  • Setelah, 8 jam? Yoghurt siap disantap! kalau kami biasa dinginkan dulu yoghurtnya di dalam kulkas agar lebih mantap :D

  • Hasilnya nanti seperti ini, yoghurt dengan rasa susu yang sangat terasa.
    1.  

    cara buat nata de coco

    ini cara bikin nata de coco
    1. Alat
    a. Panci/Langseng dari stenless
    b. Pengaduk/sinduk stenless
    c. Kompor
    d. Timbangan duduk
    e. Gelas ukur
    f. Baki plastik
    g. Koran penutup
    h. Karet pengikat
    i. Rak untuk Baki Plastik
    j. Muk Ukur
    k. Kain Kassa/Saringan Halus
    2. Bahan
    a. Air Kelapa murni
    b. Gula Pasir/putih
    c. Za/Urea
    d. Cuka Biang
    e. Bibit Nata De Coco/Sari Kelapa
    Cara Membuat

    1. Air kelapa mentah di saring, dan dimasukkan ke dalam dandang/panci ukuran 5 liter/20 liter di masak sampai mendidih 100 derajat celcius, setelah mendidih masukkan gula pasir, untuk dandang/panci 5 liter gula 250 gr, za 0,5 gr, cuka biang 50 cc dan untuk dandang 20 liter x 4 dari dandang/panci 5 liter.
    2. Air kelapa yang sudah mendidih yang dicampur dengan gula, za, cuka biang masukan ke dalam baki plastik kira 1,2 liter dan harus dipastikan bahwa baki plastik dalam kondisi bersih dan steril dari bakteri.
    3. Baki plastik ditutup dengan menggunakan koran dan pastikan koran pun dalam kondisi steril dari bakteri yang akan mengganggu pertumbuhan nata de coco/sari kelapa, koran harus dijemur dipanas matahari.
    4. Baki-baki ditutup rapat dan disusun di atas rak baki secara rapi dan ditiriskan sampai dingin untuk diberi bibit nata de coco
    5. Pembibitan dilakukan pada pagi hari sekitar jam 5.30-6.30, hasil pembibitan ditutup kembali
    6. Baki hasil pembibitan tidak boleh terganggu apapun, tidak digoyang-goyang, bila ingin melihat hasil nata de koko bisa dilihat pada hari ke 3.
    7. Baki hasil pembibitan di biarkan selama satu minggu
    8. Pada hari ke 7 silakan dibuka.
    Panen
    Panen nata de coco/sari kelapa dapat dinikmati pada hari ke 7.
    Ciri nata de coco yang baik permukaan rata dan halus.
    Apabila dari hasil tersebut di permukaannya ada yang berlubang, seperti sisa gunung berapi maka itu dimungkinkan karena baki atau koran yang tidak steril.

    pembuatan kebab turki

    Selain resep burger mudah yang sudah ada, nggak ada salahnya coba resep kebab berikut ini. Selain bisa berkreasi memasak juga bisa di jadikan alternatif peluang bisnis kecil. Mau coba? nggak susak kok.Bahan-bahan kebab turki:
    - Tortila 1 buah
    - Margarin 1 sendok teh
    - Selada 25 gram, iris tipis
    - Timun 25 gram, iris tipis
    - Irisan daging kebab 50 gram (resep di bawah)
    - Saus tomat 1 sendok teh
    - Mayones 1 sendok makan
    - Tomat 25 gram, iris tipis
    Cara membuat kebab turki:
    a. Letakkan tortila di atas piring, tata sayuran di tengah tortila dengan bentuk memanjang.
    b. Semprotkan saus tomat dan saus sambal di atas sayuran.
    c. Tambahkan daging kebab di atasnya, ratakan.
    d. Semprotkan mayones di atas daging, gulung dan padatkan.
    e. Panaskan margarin, panggang kebab turki hingga kecokelatan. Angkat.
    f. Sajikan.
    Daging kebab turki
    Bahan-bahan:
    - ½ kg daging sapi, iris melintang serat
    - 2 siung bawang putih
    - 2 cm jahe
    - ½ sdt ketumbar
    - 100 cc yoghurt
    - 3 buah cabai merah
    - Garam dan lada secukupnya

    Cara Membuatnya:

    a. Pukul-pukul daging hingga agak melebar.
    b. Haluskan cabai merah, bawang putih, jahe dan ketumbar.
    c. Campurkan daging sapi dengan bumbu halus.
    d. Beri yoghurt, garam dan lada secukupnya. Diamkan kurang lebih 10 menit.
    e. Setelah bumbu meresap, panggang sampai matang.

    cara membuat ice cream


    Bahan Dasar
    475 ml  Sahne (cream/kepala susu)
    125 ml  Susu cair (atau bisa juga santan kelapa)
    4  butir telur
    100 ml  gula (lebih bagus lagi kalau feiner Zucker / gula halus)
    1 sendok teh vanilli
    Rasa
    Terserah Anda (apokat, coklat/Blockschokolade, Erdbeer/strawberry, pisang, etc.).
    contoh : 1 buah apokat
    Alat

    blender
    freezer / Gefrierfach, Gefriertrühe
    panci kecil
    wadah es krim
    kompor

    Cara Pembuatan
    Adonan 1
    Apokat diblender, kemudian ditaruh ke dalam panci. Masukkan Sahne dan susu/santan. Seluruhnya dipanaskan pelan-pelan sambil terus diaduk (Elektroherd : angka 2). Jika sudah panas (gelembung udara mulai naik), panci diturunkan.
    Adonan 2
    Telur (kuning+putihnya), gula, dan vanili diblender (dikocok). Lalu dituangkan ke dalam panci berisi adonan 1.

    Semuanya kemudian dipanaskan lagi, sambil diaduk terus hingga mengental.

    Setelah kental, dituangkan ke dalam wadah es krim (rantang atau sejenisnya) ditaruh ke dalam kulkas (Kühlschrank) selama 3-4 jam.

    Setelah itu dipindahkan ke dalam freezer (Gefrierfach), setiap 1 jam diaduk, supaya tidak terjadi pengkristalan es. Setelah 3-4 kali pengadukan ( = 3..4 jam) menurut pengalaman tidak perlu lagi diaduk. Jika es krim yang jadi terlalu keras/liat, sebaiknya 10 menit dikeluarkan sebelum disantap.

    Selamat Mencoba

    cara membuat kue talam

    TALAM EBI
    Sumber: Fatmah Bahalwan
    Bahan:
    200 gr   tepung beras
    50 gr     tepung sagu
    700 ml  santan kental
    ½ sdt    garam
    1 lbr      daun pandan
    Topping:
    100 gr   ebi (udang kering)
    1 btg     seledri, iris halus
    1 bh      cabe merah, potong serong
    2 bh      bawang putih, iris tipis
    1 sdt     gula pasir
    100 ml  minyak goreng
    Cara membuat:

    1. Larutkan tepung beras dan tepung sagu dengan sebagian santan, sisihkan.
    2. Masak sisa santan, gula dan daun pandan hingga mendidih, tuangi larutan tepung, aduk rata hingga matang. Angkat.
    3. Tuang kedalam mangkuk kecil/cucing hingga penuh. Kukus 20 menit hingga matang angkat.
    4. Buat Topping: rendam ebi hingga mekar, tiriskan, cincang. Panaskan minyak goreng, tumis cabe merah, bawang putih hingga wangi, masukkan ebi tumis terus hingga matang, masuk irisan seledri, aduk sebentar angkat.
    5. Beri taburan ebi diatas kue talam putih. Sajikan.

    cara buat pizza

    Adonan roti pizza:
    Bahan2:
    * 250-350ml air hangat2 kuku
    * 1 sdm active dried yeast / ragi kering
    * 550g white flour, plus sedikit extra untuk dusting
    * 1 sdt garam
    * ½ sdt lada hitam halus
    * 2 sdt madu yg bening (bukan yg terlalu coklat)
    * 2 sdm extra virgin olive oil, plus extra untuk brushing
    Cara Membuat:
    1. Masukan 150ml air ke dalam mangkuk, taburkan ragi kedalamnya. Diaduk2 sampai larut. Diamkan ditempat yang hangat selama 10 menit.
    2. Masukan tepung terigu, garam dan lada kedalam sebuah mangkuk besar.
    3. Campurkan madu dan olive oil kedalam larutan ragi (nomor 1) sampai tercampur rata.
    4. Buat lubang ditengah2 bahan2 kering (nomor 2). Masukan kedalamnya larutan ragi (nomor 3), dicampur dan diaduk2 sampai adonan lembut dan sedikit lengket. Masukan air hangat (sisa air yang sudah disiapkan tadi) kedalamnya, sedikit demi sedikit, sampai tercampur rata dan konsistensinya tepat.
    5. Pindahkan adonan tsb ke permukaan yang sudah ditaburi sedikit tepung supaya tidak lengket (bisa meja, bisa talenan dll), taburkan sedikit tepung di kedua tangan. Ulenin adonan selama 10 menit sampai halus
    6. Lapisi sebuah mangkuk besar dengan sedikit minyak – mangkuknya harus cukup besar untuk memberi tempat adonan tsb untuk berkembang (dua kali lipat ukuran sebelumnya). Letakan adonan didalamnya, tutup mangkuk tsb dengan plastik clingwrap. Diamkan ditempat yang hangat selama 1-2 jam.
    7. Waktu adonannya sudah membesar dua kali ukuran semula, buka plastik penutup, lalu tinju adonan tsb ditengah2 :-p. Keluarkan adonan dari mangkuk dan diuleni lagi sampai halus. Bagi menjadi 5 buletan. diamkan adonan tsb selama beberapa waktu sebelum dibentuk.
    8. Untuk membentuk adonan, ambil satu buletan adonan tsb, letakan di permukaan yang sudah ditepungi sedikit. Beri sedikit tepung diatas buletan tsb. Tekan buletan tsb (dibuat jadi agak gepeng maksudnya), dengan memakai jari. Ambil adonan yg sudah gepeng tsb, lalu “dibanting” ke permukaan yg sudah ditepungi tadi. Ulangi beberapa kali. Genggam dengan tangan, lalu pinggirnya agak distretch2 pelan2.
    9. Letakan adonan di atas loyang pizza yang sudah diberi tepung (atau bisa juga diatas kertas baking), beri saus tomat (resep dibawah) dan topping kesukaan, keju mozzarella dan dipanggang sampai topping / keju meleleh dan ujung pizza sudah crispy.
    Resep saus tomat:
    2 sdm olive oil
    1 bawang bombay ukuran sedang, cincang halus
    2 siung bawang putih, hancurkan
    1 daun salam
    1 sdt bubuk oregano
    1×400g tomat kalengan (chopped)
    2 sdm tomato purée
    garam dapur dan lada hitam halus secukupnya
    Bahan2 diatas diblender (lebih baik kalau memakai food processor) sehingga tercampur rata.
    Toppings: Use your imagination aja. Bisa smoked beef, pepperoni, paprika, mushroom, sundried tomato, anchovy, telor, jalapeno chillies, udang dll dll.
    Kejunya bisa pakai mozzarella cheese yang sudah siap pakai (tinggal ditabur), lebih enak lagi kalau pake yang masih block, lalu diparut sendiri sebelum ditaburkan diatas pizza.

    pembuatan puding buah

    Dalam proses pembuatan puding buah membutuhkan berbagai macam buah-buahan. Diantaranya strawberry, pisang, apel, dsb. Dan prosesnya berbeda dengan pembuatan jenis puding lainnya seperti puding kopi mentega. Bahan-bahan dalam pembuatan puding buah kami bagi dua bahan A dan bahan B. Nah, apa saja bahan-bahan yang dibutuhkan dalam membuat puding buah.

    Bahan A:
    - Agar-agar merah 1 bks
    - Buah Leci 1 kalenng, ditiriskan dan air lecinya untuk campuran puding nanti.
    - Air 200 ml
    - Gula pasir 150 gr
    - Vanila bubuk 1 sendok teh


    Bahan B:
    - Agar-agar warna putih 2 bungkus
    - Susu cair 600 ml 
    - Gula pasir 150 gr
    - Selai stroberi 2 sdm
    - Apel Malang 100 gr
    - Pepaya 100 gr
    - Pisang Ambon 1 buah
    - Air jeruk nipis 1 sdm

    Cara Membuatnya:
    1. Loyang disiapkan untuk puding yang bentuk cincin berukuran 2 liter, lalu dibasahi dengan air.
    2. Bahan A: agar-agar dicampur dengan air buah leci, air, gula pasir, dan vanila bubuk, kemudian aduk rata sampai mendidih dan angkat.
    3. Buah leci disusun diatas loyang lalu adonan agar-agar tadi dituangkan diatasnya secara perlahan-lahan dan diamkan hingga mengeras.
    4. Bahan B: buah apel, pepaya dan pisang ambon dihaluskan sambil ditambahkan jeruk nipis, aduk rata. Campur agar-agar putih dengan susu cair dan selai stroberi, aduk rata, masak hingga mendidih, tambahkan jus buah, aduk rata, angkat dan tuangkan ke dalam loyang, hilangkan uap panasnya dan simpan dalam lemari pendingin.
    5. Dan siap untuk disajikan dalam keadaan dingin.

    membuat siomay goreng

    Bahan siomay goreng :

    150 g fillet ayam, potong-potong
    50 g tepung tapioka
    50 ml air es
    1/4 buah bawang bombai, cincang kasar
    1 siung bawang putih, cincang halus
    1/2 sdt garam
    1/2 sdt gula pasir
    1 sdt minyak wijen
    1 sdm ebi, rendam air panas, cincang halus
    1 batang daun bawang, iris halus
    1 batang seledri, cincang halus
    20 buah kulit siomay
    minyak untuk menggoreng

    Cara membuat siomay goreng:
    1. Masukkan fillet ayam, tepung tapioka, air es, bawang bombai, bawang putih, garam, gula pasir, dan minyak wijen ke dalam blender. Haluskan.
    2. Tuang ke dalam wadah, tambahkan ebi, daun bawang, dan seledri. Aduk rata.
    3. Ambil selembar kulit siomay, masukkan 1 sdm adonan isi, lalu bentuk seperti bunga.
    4. Lakukan hingga adonan habis.
    5. Panaskan kukusan, kukus siomay selama 10 menit hingga setengah matang. Angkat.
    6. Panaskan minyak, goreng siomay dengan api sedang hingga berwarna kuning kecoklatan.
    7. Angkat, tiriskan, sajikan dengan sambal botol.
    hmm. enak banget ya... bikin yuk

    kerajinana anyaman kertas

    Membuat Anyaman Dari Kertas

    Selamat pagi semuanya...
    Setelah kemarin membahas hal-hal yang serius, sekarang artikel yang ringan saja. Disini saya hanya sekedar sharing. Ini sebenarnya hasil karya anakku beberapa waktu lalu yang mendapat tugas dari gurunya untuk membuat anyaman dari kertas. Saya jadi teringat dulu saat sekolah dasar.... (sambil buka memory).
    Ternyata disini dan di Indonesia, guru memberikan pelajaran ketrampilannya sama. Yang beda adalah kata pengantarnya.

    Bahan yang diperlukan untuk membuat anyaman kertas, diantaranya adalah:
    2 lembar kertas HVS beda warna (atau bisa juga menggunakan kertas padalarang, potong dengan ukuran yang dikendaki dan kertas manila warna-warni)
    gunting
    pisau cutter
    pensil
    penggaris
    lem kertas

    Cara membuat anyaman dari kertas sebagai berikut:
    1. Ambil kertas HVS 1, buat garis-garis dengan pensil pada sisi lebarnya dengan jarak 0,5 cm.
    2. Tepi kertas beri sisa 2 cm.
    3. Potong bagian yang sudah diberi garis tadi dengan pisau cutter, jangan sampai putus.
    4. Ambil kertas HVS 2, potong memanjang dengan gunting selebar 0,5 cm.
    5. Siap dipakai untuk mulai menganyam.
    6. Setelah selesai semua, rapikan.
    7. Beri lem/rekatkan pada bagian tepi/sisa anyaman agar tidak terlepas.

    Tips:
    1. Ketika menganyam, gunakanlah bantuan penggaris agar lebih mudah.
    2. Motif yang diinginkan bisa digambar terlebih dahulu pada kertas lain.
    3. Kertas padalarang bisa juga diganti dengan 1 lembar kertas buku gambar.

    gampang kan? ayo buat

    anyaman bambu

    Pengolahan bambu untuk anyaman adlah denga menebag pohon bambu, kemudian diraut dan dihaluskan baik kulit maupun isi, lalu dikerigkan dan kemudian dianyam. Bambu yang sudah diolah dapat dipergunakan untuk membuat apa yang diinginkan perajin,seperti pembuat raga da peralatan menangkap ikan seperti lukah, belat, sangkar/sangkar ayam,sangkar burung, penampi bersa dan sebagainya.

    Disamping itu, cara pembuatan anyama bambu yang lain, yang merupakan inovasi produksi perajin adalah
    ·    Bambu yang dipergunakan adalah bambu dewasa berukuran besar dan sama panjang ruasnya.
    ·    Dilakukan pembekahan atau dibelah dan diserut hingga tipis lalu dijemur hingga kering
    ·    Bambu yag tipis dibetuk dengan meganyam dan diikat dengan rotan yang sudah diraut halus
    ·    Pekerjaan akhir adalah memberi zat pengkilat dengan meggunakan vernis atau pelitur
    Di Kabupaten Kuantan Singigi anyaman bambu ini sudah dikembagkan sebagai suatu usaha kerajinan membuat barang-barang yang bersifat aksesoris yang dekoratif. Produknya antara lain tempat buah, tempat tisu, kap lampu, dan sebgainya.
    Di Desa Petapahan, Kabupaten Kampar, cara mengolah bambu untuk pembuatan tudung saji mempunyai cara tersediri yaitu :
    ·    Batang bambu yang diperluka adalah yang masih muda, berdiameter besar dan beruas panjag.
    ·    Pohon di tebang dan di kerat-kerat sesuai ukura ruasya.
    ·    Bagian luar da daging bambu dibuang sehingga tinggal dibagian dalam yag telah tipis.
    ·    Bagian yang tipis ini di panaskan di perapian sehingga sebagian dalam bambu yang lain licin menjadi paring dan terkelupas dengan sendirinya.
    ·    Kemudian bambu dibelah sehingga menjadi lembaran yag tipis.
    ·    Lembaran yang tipis/paring itu dicuci dan dijemur degan panas matahari sampai kerig agar menghasilka bentuk melengkung.
    ·    Setelah kering, paring tersebut dikerat-kerat sesuai dengan ukura tudung sajai yang diinginka.
    ·    Paring disususun bertinding atau berlapis dan dijahit satu sama lainnya dengan menggunakan kolindang benang hingga terbentuk bulatan cekung.
    ·    Pada bagian dalam dilapis dengan daun sangai mengikuti bentuk dari susunan pahing yag sudah diikat dan di jahit.
    ·    Pada ujung sekeliling lingkaran diberi bingkai dari rotan yang sudah dikupas kulitanya, da terbentuklah sebuah tudung saji.
    ·    Proses seterusnya adalah membuat lukisan dasar ornamet denga menggunkan alat tulis kalam atau saga, yaitu alat tulis yang terbuat dari lidi pohon enau. Sedangkan bahan tinta adalah campuran dari getah jeruk dengan jelaga atau arag lampu teplok/pelita.
    ·    Selesai diwarnai, mka jadilah tudung saji yang diinginkan.
    Dalam perkembanganya, Kerajinan tudung saji ini sudah dijadikan barang cenderamata dengan ukururan bervariasi, antara lain sebagai hiasan dinding dan lain sebagainya, dan banyak diminati oleh pembeli baik dari dalam maupu luar negeri.

    pembuatan lukisan (pemandangan)

    Trik pertama adalah dengan menggunakan kejelasan. Contohnya, untuk menunjukkan kabut tebal di atas beberapa bukit dari kejauhan, dan kabut akan memudar ketika sampai ke arah depan bukit-bukit. Trik kedua adalah dengan menggunakan alur berkelok-kelok, seperti jalan setapak atau sungai. Hal ini membuat seseorang merasa seolah-olah berada jauh di dalam lukisan itu. Trik ketiga adalah dengan menggunakan ukuran. Sebuah pohon yang dekat harus besar, sementara pohonyang jauh harus kecil. Hal ini meningkatkan perasaan pengamat akan jarak dan hamparan pemandangan.
    Satu hal penting yang harus diingat tentang sebuah lukisan pemandangan adalah lukisan itu tidak harus menunjukkan secara tepat semua terlihat. Jika Anda tidak ingin melukis setiap pohon yang terlihat, maka jangan. Jika ingin meletakkan burung di langit, lalu taruh burung di langit. Jika tidak menyukai warna beberapa bunga, silahkan merasa bebas untuk mengubah warna untuk diinginkan. Jika tidak ingin menyertakan orang yang dilihat ke dalam pemandangan, hapus saja. Jika ingin mengubah warna langit dari abu-abu ke gelap malam, silahkan diubah. Gunakan imajinasi Anda. Ini semua terserah Anda. Tujuan lukisan pemandangan adalah secara dramatis menangkap nuansa pemandangan, bukan untuk menunjukkan segala sesuatu di dalamnya. Jika sebuah lukisan pemandangan seharusnya menjadi tiruan yang tepat maka akan disebut foto, bukan lukisan.

    itu dia kalao mau bikin pemandangan... jangan bikin gunung doang.hehe

    membuat lukisan kaca

    Lukisan Kaca adalah Lukisan di atas media kaca yang dibuat dengan cara melukis di bagian belakangnya.

    cara membuat lukisan kaca yaitu:

    Pertama kita membuat sketsa dengan menggunakan cat hitam dengan alat pena kecil / tipis.
    Kedua, memberi warna pada sketsa tersebut sesuai dengan apa yang kita inginkan. Setelah itu kita memberi warna dasar pada lukisan tersebut. Melukis kaca dengan teknik seperti itu bertujuan agar ketika kita melihatnya akan terkesan lebih rapih.

    Lukisan kaca di Cirebon lebih banyak mengambil motif-motif batik cirebonan dan gambar wayang namun banyak pula gambar- gambar lainnya.

    simple kan pembuatannya, tapi hati-hati loh nanti kena pecahan kaca bisa masuk rumah sakit loh

    cara membuat cake tiramisu

    Bahan:
    200 gr terigu
    200 gr gula pasir halus
    8 butir telur
    1 sendok teh cake emulsifier
    200 gr mentega, lelehkan
    2 sdendok teh  kopi instan, larutkan dengan sedikit air
    Tiramisu:
    1 sendok makan gelatin
    2 sendok makan air
    160 gr  gula pasir
    500 gr  mascarpone
    180 ml whipped cream kocok
    Taburan:
    2 sendok teh cokelat bubuk
    Cara membuat:
    1. Cake: Campur semua bahan kecuali mentega, lalu kocok hingga mengembang. Tambahkan mentega cair, aduk perlahan hingga rata.  Tuang ke dalam 2 buah loyang ukuran 20x20 cm.
    2. Panggang dengan suhu 180º C selama 30 menit atau hingga matang. Angkat dan dinginkan.
    3. Tiramisu: Campur gelatin dengan air, tim hingga gelatin larut, masukkan gula, aduk rata.
    4. Kocok mascarpone hingga lembut, masukkan krim kocok, kocok kembali hingga rata. Masukkan larutan gelatin, aduk rata.
    5. Siapkan satu buah cake, lapisi dengan plastik mika, ciprati denga air kopi. Tuang tiramisu lalu tumpuk kembali dengan cake, ciprati kembali dengan air kopi, tuang tiramisu diatasnya.
    6. Simpan dalam lemari es selama 2 jam hingga mengeras. Potong-potong dan sajikan.
    7. Sajikan dengan taburan cokelat bubuk.

    membuat black forest

    Bahan Bolu:

    6 butir telur ayam
    150 g gula pasir halus
    100 g mentega, lelehkan
    1sdm susu kenta manis coklat


    Ayak:

    125 g tepung terigu
    25 g cokelat bubuk
    1/2 sdt baking powder


    Lapisan:

    1 kaleng (480 g) ceri hitam
    2 sdt tepung maizena
    2 bungkus @250 g krim bubuk
    250 ml susu cair dingin
    3 sdm rum/kirsch
    2 batang @ 250 g cokelat masak pekat/dark cooking chocolate
    10 buah manisan ceri merah


    Cara membuat:

    # Siapkan loyang bundar 20 cm, semir margarin dan taburi sedikit tepung terigu.
    # Panaskan oven hingga bersuhu 180 C.
    # Bolu: Kocok telur dan gula hingga kental dan mengembang.
    # Masukkan campuran tepung terigu secara bertahap, bergantian dengan mentega leleh sambil aduk rata + susu kental manis.
    # Tuangkan dalam loyang, ratakan.
    # Panggang dalam oven panas selama 35 menit hingga matang. Angkat dan dinginkan.
    # Olesan: Tiriskan buah ceri, belah menjadi masing-masing dua. Sisihkan airnya.
    # Jerangkan airnya di atas api kecil hingga panas. Larutkan tepung maizena dalam air ceri, aduk rata.
    # Tuangkan ke dalam air ceri, masak hingga mendidih dan kental.
    # Masukkan ceri hitam, aduk rata. Angkat.
    # Campur krim bubuk dengan susu dingin. Kocok hingga kaku. Sisihkan.
    # Serut kasar cokelat masak dan sisihkan.
    # Penyelesaian: Belah cake membujur menjadi 3 bagian yang sama.
    # Perciki masing-masing dengan rum/kirsch. Olesi salah satu permukaannya dengan sebagian adonan ceri hitam.
    # Tumpuk dengan satu potong kue. Olesi bagian atasnya dengan sisa adonan ceri hitam. Tutup dengan satu potong kue.
    # Olesi semua sisinya dengan krim kocok. Tutup keliling sisinya dengan cokelat serut sambil tekan-tekan hingga merekat.
    # Semprotkan sisa krim kocok bentuk hias pada permukaan kue. Hiasi dengan manisan ceri merah dan cokelat serut.
    # Simpan selama 3 jam dalam lemari es.
    Potong-potong dan sajikan.

    kerajinan dari tepung maizena

    Bahan baku :
    1.Tepung maizena curah, 400 gr
    2.Lem fox 200 gr
    3.Air dan minyak goreng secukupnya

    Bahan penunjang :
    1.Kertas karton
    2.Pewarna makanan ( merk grave dll )

    Alat kerja :
    1.Pisau kecil, seruatn buah, cetakan kue, Plastik untuk alas mencetak, gunting dll

    Langkah-langkah pembuatan :

    ~ Campurkan Lem dan teung ke dalam wadah/toples kemudian tambahkan air dan minyak sedikit demi sedikit sambil diremas remas menggunakan tangan sampai adonan pulen

    ~ Ambil adonan sebesar ibu jari sebesar ibu jarikelingking bentuk bulat bulat sebanyak 400 buah dan keringkan.. sambil menunggu kering buat juga dengan bentuk model lainnya.. dan jangan lupa kasih warna yang menarik untuk model model hiasannya.setelah terkumul model nya satukan dengan lem fox pada bidang untuk hiasan dinding. Untuk hasil yang maksimal sebaiknya jangan lakukan pengerimngan menggunakan oven.

    Alangkah baiknya jika proses pengeringan dengan menggunakan panas matahari.
    Untuk efektifnya pengeringan dilakukan selama 1 hari.. ( tergantung mendung/ panas )

    bunga dari sedotan

    Alat :
    Gunting
    Cutter
    lem

    Bahan :
    Sedotan
    lidi atau bisa diganti dengan kawat yang agak besar (diameternya sekitar 2 mm)
    kertas krep atau dapat diganti dengan kertas pita
    bekas botol plastic sebagai tambahan aksesoris

    Cara Pembuatan :
    Potong sedotan dengan panjang ± 10 cm
    Setelah itu ujung sedotan dibelah menjadi empat, kita bisa mengesut sedotan yang telah dibelah sehingga berbentuk lebih mekar dan agak lemas.
    Kemudian gunting tiap ujung sedotan yang telah dibesut, membentuk lancip menyerupai bentuk kelopak bunga asli
    Beberapa sedotan tersebut kemudian digabungkan menjadi satu sehingga berbentuk bunga sedang mekar
    Bunga ini kemudian kita ikatkan pada kawat atau lidi yang telah dibalut kertas krep
    Sedangkan untuk daunnya bisa dibuat dari potongan kertas pita atau dari potongan bekas gelas plastic
    Setelah satu tangkai bunga telah jadi, buat tangkai – tangkai berikutnya dengan cara yang sama. Dan untuk yang terakhir rangkailah tangkai bunga tersebut ke dalam pot bunga yang telah diisi spoon/ busa.

    Kerajinan dari pelepah pisang

    Pelepah Pisang. Jenis pisang bebas, pelepah pisang yang baik adalah yang sudah kering dipohon, kondisi pelepah pisang benar-benar kering (tidak basah atau lembab), pelepah tidak perlu dijemur di sinar matahari (cukup diangin-anginkan saja). Tidak perlu menggunakan bahan pengawet atau ditambah pewarna buatan, karena akan menghilangkan kesan alami lukisan. Corak warna pelepah pisang yang akan digunakan disesuaikan dengan kebutuhan pelukis, sesuai dengan gaya dan tema lukisan. Lukisan yang sudah jadi tidak perlu di vernis (bahan pengkilap lukisan). Supaya lebih indah bisa dipakai pigura dan kaca. Agar lukisan awet dan tahan lama, hindari lukisan dari basah/lembab.

    Lem. Tidak ada jenis lem khusus untuk lukisan ini. Lem yang biasa digunakan contohnya ; lem kertas biasa (yang berbahan dasar tepung singkong/kanji/aci, Lem merek FOX yang biasa dijual dipasaran. Lem FOX lebih sering penulis gunakan, karena daya rekatnya yang cukup kuat, walaupun harganya agak sedikit lebih mahal.

    Triplek. Biasanya digunakan untuk dasar lukisan. Selain triplek dapat juga digunakan bahan-bahan lain, seperti karton tebal, kayu, dll.

    Cara Penempelan Pelepah Pisang, Teknik menempel bebas. Untuk melukis pemandangan, kaligrafi, hewan2, manusia, biasanya penulis menempel latar belakangnya dulu, baru yang terakhir detailnya. Seperti contoh Lukisan Kaligrafi, pertama tempellah latar belakang yang berwarna gelap semua, setelah kering baru tempel tulisan kaligrafinya yang berwarna terang. Agar hasil tempelan merata dan kuat, biasanya setelah pelepah pisang ditempel, lukisan diberi pemberat diatasnya hingga lem kering (seperti dengan kaca tebal, kayu pemberat, buku yang tebal, dll), tujuannya agar lem menempel merata disetiap bagian pelepah pisang yang ditempel.

    kerajinan bunga origami

    Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat origami Bunga Matahari tidak begitu banyak. Hanya beberapa lembar kertas dan sebatang lidi.
    Bahan-bahan:

    ·    Kertas karton
    ·    Kertas asturo
    ·    Kertas hias
    ·    Lidi secukupnya
    Peralatannya pun cukup menggunakan beberapa macam saja:
    ·    Gunting
    ·    Lem
    ·    Pensil
    ·    Penggaris
    ·    Jangka
     
    Langkah Langkah Cara Membuat Origami Bunga Kertas:
    1.   Buat pola bunga di atas kertas asturo. Kemudian kertas dilipat, digunting menjadi 2, dan digunting lagi kecil-kecil sesuai ukuran. Kertas yang sudah digunting kemudian dilem lalu ditempelkan ke batang lidi. Setelah itu kertas dilipat ke bawah.
    3.   Selanjutnya, gunakan penggaris dan pensil untuk membuat pola daun Bunga di kertas asturo.  Gunting kertas sesuai dengan pola yang sudah dibuat. Buat lingkaran sebanyak 4 buah dengan jangka. Ukurannya besar, sedang, dan kecil.
    4.   Rekatkan lingkaran kertas terkecil pada batang lidi. Siapkan pola yang sudah jadi, kemudian disusun hingga membentuk lingkaran. Kemudian lanjutkan dengan menempelkan pola Bunga yang tersisa di atas pola Bunga yang sudah disusun. Tempelkan potongan lingkaran paling besar ke atas susunan Bunga yang sudah dirangkai. Kemudian tempelkan potongan lingkaran ukuran sedang hingga lingkaran terkecil.
    5. Potong kertas hias dengan ukuran 5 cm dengan arah memanjang. Potongan kertas hias ditempelkan secara melingkar pada batang lidi yang sudah diberi lem. Susunan Bunga yang sudah dibuat, lalu ditempelkan pada batang lidi. Tekan kuat-kuat agar menempel.
    6. Origami bunga kertas Anda telah jadi dan siap dijadikan penghias.

    Kerajinan batu ukir

    PROSES PEMBUATAN

    Sekilas tentang cara pembuatan Kerajinan Ukir Batu Alam :
    • Bikin design sesuai keinginan 
    • Setelah design mantap baru di bikin pola
    • Baru di lanjutkan dengan pemilihan bahan baku yang sesuai spesifik Kerajinan Ukir Batu Alam yang akan kita buat
    • Kemudian batu kita presisi di sesuaikan dengan pola yang ada
    • Selanjutnya kita pahat sesuai design yang sudah kita buat “Untuk pemahatan itu sendiri harus di lakukan dengan ekstra hati-hati. Tujuannya agar pemahatan tidak menyimpang dari pola yang sudah ada.Yang hasil akhirnya memang betul-betul sesuai dengan pola.”
    • Selesai pemahatan baru kita finishing dengan amplas dan air supaya debu-debu tidak menempel.
    • Setelah Kerajinan Ukir Batu Alam kering kita lapisi dengan Pelapis Batu Alam supaya tidak mudah rusak.

     

    pembuatan keramik GUCI

    1. Pengolahan bahan
    Tujuan pengolahan bahan ini adalah untuk mengolah bahan baku dari berbagai material yang belum siap pakai menjadi badan keramik plastis yang telah siap pakai. Pengolahan bahan dapat dilakukan dengan metode basah maupun kering, dengan cara manual ataupun masinal. Didalam pengolahan bahan ini ada proses-proses tertentu yang harus dilakukan antara lain pengurangan ukuran butir, penyaringan, pencampuran, pengadukan (mixing), dan pengurangan kadar air. Pengurangan ukuran butir dapat dilakukan dengan penumbukan atau penggilingan dengan ballmill. Penyaringan dimaksudkan untuk memisahkan material dengan ukuran yang tidak seragam. Ukuran butir biasanya menggunakan ukuran mesh. Ukuran yang lazim digunakan adalah 60 – 100 mesh.
    Pencampuran dan pengadukan bertujuan untuk mendapatkan campuran bahan yang homogen/seragam. Pengadukan dapat dilakukan dengan cara manual maupun masinal dengan blunger maupun mixer.
    Pengurangan kadar air dilakukan pada proses basah, dimana hasil campuran bahan yang berwujud lumpur dilakukan proses lanjutan, yaitu pengentalan untuk mengurangi jumlah air yang terkandung sehingga menjadi badan keramik plastis. Proses ini dapat dilakukan dengan diangin-anginkan diatas meja gips atau dilakukan dengan alat filterpress.
    Tahap terakhir adalah pengulian. Pengulian dimaksudkan untuk menghomogenkan massa badan tanah liat dan membebaskan gelembung-gelembung udara yang mungkin terjebak. Massa badan keramik yang telah diuli, disimpan dalam wadah tertutup, kemudian diperam agar didapatkan keplastisan yang maksimal.
    2. Pembentukan
    Tahap pembentukan adalah tahap mengubah bongkahan badan tanah liat plastis menjadi benda-benda yang dikehendaki. Ada tiga keteknikan utama dalam membentuk benda keramik: pembentukan tangan langsung (handbuilding), teknik putar (throwing), dan teknik cetak (casting).
    Pembetukan tangan langsung
    Dalam membuat keramik dengan teknik pembentukan tangan langsung, ada beberapa metode yang dikenal selama ini: teknik pijit (pinching), teknik pilin (coiling), dan teknik lempeng (slabbing).
    Pembentukan dengan teknik putar
    Pembentukan dengan teknik putar adalah keteknikan yang paling mendasar dan merupakan kekhasan dalam kerajinan keramik. Karena kekhasannya tersebut, sehingga keteknikan ini menjadi semacam icon dalam bidang keramik. Dibandingkan dengan keteknikan yang lain, teknik ini mempunyai tingkat kesulitan yang paling tinggi. Seseorang tidak begitu saja langsung bisa membuat benda keramik begitu mencobanya. Diperlukan waktu yang tidak sebentar untuk melatih jari-jari agar terbentuk ’feeling’ dalam membentuk sebuah benda keramik. Keramik dibentuk diatas sebuah meja dengan kepala putaran yang berputar. Benda yang dapat dibuat dengan keteknikan ini adalah benda-benda yang berbentuk dasar silinder: misalnya piring, mangkok, vas, guci dan lain-lain. Alat utama yang digunakan adalah alat putar (meja putar). Meja putar dapat berupa alat putar manual mapupun alat putar masinal yang digerakkan dengan listrik.
    Secara singkat tahap-tahap pembentukan dalam teknik putar adalah: centering (pemusatan), coning (pengerucutan), forming (pembentukan), rising (membuat ketinggian benda), refining the contour (merapikan).
    Pembentukan dengan teknik cetak
    Dalam keteknikan ini, produk keramik tidak dibentuk secara langsung dengan tangan; tetapi menggunakan bantuan cetakan/mold yang dibuat dari gipsum. Teknik cetak dapat dilakukan dengan 2 cara: cetak padat dan cetak tuang (slip). Pada teknik cetak padat bahan baku yang digunakan adalah badan tanah liat plastis sedangkan pada teknik cetak tuang bahan yang digunakan berupa badan tanah liat slip/lumpur. Keunggulan dari teknik cetak ini adalah benda yang diproduksi mempunyai bentuk dan ukuran yang sama persis. Berbeda dengan teknik putar atau pembentukan langsung,
    3. Pengeringan
    Setelah benda keramik selesai dibentuk, maka tahap selanjutnya adalah pengeringan. Tujuan utama dari tahap ini adalah untuk menghilangkan air plastis yang terikat pada badan keramik. Ketika badan keramik plastis dikeringkan akan terjadi 3 proses penting: (1) Air pada lapisan antarpartikel lempung mendifusi ke permukaan, menguap, sampai akhirnya partikel-partikel saling bersentuhan dan penyusutan berhenti; (2) Air dalam pori hilang tanpa terjadi susut; dan (3) air yang terserap pada permukaan partikel hilang. Tahap-tahap ini menerangkan mengapa harus dilakukan proses pengeringan secara lambat untuk menghindari retak/cracking terlebih pada tahap 1 (Norton, 1975/1976). Proses yang terlalu cepat akan mengakibatkan keretakkan dikarenakan hilangnya air secara tiba-tiba tanpa diimbangi penataan partikel tanah liat secara sempurna, yang mengakibatkan penyusutan mendadak.
    Untuk menghindari pengeringan yang terlalu cepat, pada tahap awal benda keramik diangin-anginkan pada suhu kamar. Setelah tidak terjadi penyusutan, pengeringan dengan sinar matahari langsung atau mesin pengering dapat dilakukan.
    4. Pembakaran
    Pembakaran merupakan inti dari pembuatan keramik dimana proses ini mengubah massa yang rapuh menjadi massa yang padat, keras, dan kuat. Pembakaran dilakukan dalam sebuah tungku/furnace suhu tinggi. Ada beberapa parameter yang mempengaruhi hasil pembakaran: suhu sintering/matang, atmosfer tungku dan tentu saja mineral yang terlibat (Magetti, 1982). Selama pembakaran, badan keramik mengalami beberapa reaksi-reaksi penting, hilang/muncul fase-fase mineral, dan hilang berat (weight loss). Secara umum tahap-tahap pembakaran maupun kondisi api furnace dapat dirinci dalam tabel.
    Pembakaran biscuit
    Pembakaran biskuit merupakan tahap yang sangat penting karena melalui pembakaran ini suatu benda dapat disebut sebagai keramik. Biskuit (bisque) merupakan suatu istilah untuk menyebut benda keramik yang telah dibakar pada kisaran suhu 700 – 1000oC. Pembakaran biskuit sudah cukup membuat suatu benda menjadi kuat, keras, kedap air. Untuk benda-benda keramik berglasir, pembakaran biskuit merupakan tahap awal agar benda yang akan diglasir cukup kuat dan mampu menyerap glasir secara optimal.
    5. Pengglasiran
    Pengglasiran merupakan tahap yang dilakukan sebelum dilakukan pembakaran glasir. Benda keramik biskuit dilapisi glasir dengan cara dicelup, dituang, disemprot, atau dikuas. Untuk benda-benda kecil-sedang pelapisan glasir dilakukan dengan cara dicelup dan dituang; untuk benda-benda yang besar pelapisan dilakukan dengan penyemprotan. Fungsi glasir pada produk keramik adalah untuk menambah keindahan, supaya lebih kedap air, dan menambahkan efek-efek tertentu sesuai keinginan.

    pembuatan keramik

    1. Pengolahan bahan
    Tujuan pengolahan bahan ini adalah untuk mengolah bahan baku dari berbagai material yang belum siap pakai menjadi badan keramik plastis yang telah siap pakai. Pengolahan bahan dapat dilakukan dengan metode basah maupun kering, dengan cara manual ataupun masinal. Didalam pengolahan bahan ini ada proses-proses tertentu yang harus dilakukan antara lain pengurangan ukuran butir, penyaringan, pencampuran, pengadukan (mixing), dan pengurangan kadar air. Pengurangan ukuran butir dapat dilakukan dengan penumbukan atau penggilingan dengan ballmill. Penyaringan dimaksudkan untuk memisahkan material dengan ukuran yang tidak seragam. Ukuran butir biasanya menggunakan ukuran mesh. Ukuran yang lazim digunakan adalah 60 – 100 mesh.
    Pencampuran dan pengadukan bertujuan untuk mendapatkan campuran bahan yang homogen/seragam. Pengadukan dapat dilakukan dengan cara manual maupun masinal dengan blunger maupun mixer.
    Pengurangan kadar air dilakukan pada proses basah, dimana hasil campuran bahan yang berwujud lumpur dilakukan proses lanjutan, yaitu pengentalan untuk mengurangi jumlah air yang terkandung sehingga menjadi badan keramik plastis. Proses ini dapat dilakukan dengan diangin-anginkan diatas meja gips atau dilakukan dengan alat filterpress.
    Tahap terakhir adalah pengulian. Pengulian dimaksudkan untuk menghomogenkan massa badan tanah liat dan membebaskan gelembung-gelembung udara yang mungkin terjebak. Massa badan keramik yang telah diuli, disimpan dalam wadah tertutup, kemudian diperam agar didapatkan keplastisan yang maksimal.
    2. Pembentukan
    Tahap pembentukan adalah tahap mengubah bongkahan badan tanah liat plastis menjadi benda-benda yang dikehendaki. Ada tiga keteknikan utama dalam membentuk benda keramik: pembentukan tangan langsung (handbuilding), teknik putar (throwing), dan teknik cetak (casting).
    Pembetukan tangan langsung
    Dalam membuat keramik dengan teknik pembentukan tangan langsung, ada beberapa metode yang dikenal selama ini: teknik pijit (pinching), teknik pilin (coiling), dan teknik lempeng (slabbing).
    Pembentukan dengan teknik putar
    Pembentukan dengan teknik putar adalah keteknikan yang paling mendasar dan merupakan kekhasan dalam kerajinan keramik. Karena kekhasannya tersebut, sehingga keteknikan ini menjadi semacam icon dalam bidang keramik. Dibandingkan dengan keteknikan yang lain, teknik ini mempunyai tingkat kesulitan yang paling tinggi. Seseorang tidak begitu saja langsung bisa membuat benda keramik begitu mencobanya. Diperlukan waktu yang tidak sebentar untuk melatih jari-jari agar terbentuk ’feeling’ dalam membentuk sebuah benda keramik. Keramik dibentuk diatas sebuah meja dengan kepala putaran yang berputar. Benda yang dapat dibuat dengan keteknikan ini adalah benda-benda yang berbentuk dasar silinder: misalnya piring, mangkok, vas, guci dan lain-lain. Alat utama yang digunakan adalah alat putar (meja putar). Meja putar dapat berupa alat putar manual mapupun alat putar masinal yang digerakkan dengan listrik.
    Secara singkat tahap-tahap pembentukan dalam teknik putar adalah: centering (pemusatan), coning (pengerucutan), forming (pembentukan), rising (membuat ketinggian benda), refining the contour (merapikan).
    Pembentukan dengan teknik cetak
    Dalam keteknikan ini, produk keramik tidak dibentuk secara langsung dengan tangan; tetapi menggunakan bantuan cetakan/mold yang dibuat dari gipsum. Teknik cetak dapat dilakukan dengan 2 cara: cetak padat dan cetak tuang (slip). Pada teknik cetak padat bahan baku yang digunakan adalah badan tanah liat plastis sedangkan pada teknik cetak tuang bahan yang digunakan berupa badan tanah liat slip/lumpur. Keunggulan dari teknik cetak ini adalah benda yang diproduksi mempunyai bentuk dan ukuran yang sama persis. Berbeda dengan teknik putar atau pembentukan langsung,
    3. Pengeringan
    Setelah benda keramik selesai dibentuk, maka tahap selanjutnya adalah pengeringan. Tujuan utama dari tahap ini adalah untuk menghilangkan air plastis yang terikat pada badan keramik. Ketika badan keramik plastis dikeringkan akan terjadi 3 proses penting: (1) Air pada lapisan antarpartikel lempung mendifusi ke permukaan, menguap, sampai akhirnya partikel-partikel saling bersentuhan dan penyusutan berhenti; (2) Air dalam pori hilang tanpa terjadi susut; dan (3) air yang terserap pada permukaan partikel hilang. Tahap-tahap ini menerangkan mengapa harus dilakukan proses pengeringan secara lambat untuk menghindari retak/cracking terlebih pada tahap 1 (Norton, 1975/1976). Proses yang terlalu cepat akan mengakibatkan keretakkan dikarenakan hilangnya air secara tiba-tiba tanpa diimbangi penataan partikel tanah liat secara sempurna, yang mengakibatkan penyusutan mendadak.
    Untuk menghindari pengeringan yang terlalu cepat, pada tahap awal benda keramik diangin-anginkan pada suhu kamar. Setelah tidak terjadi penyusutan, pengeringan dengan sinar matahari langsung atau mesin pengering dapat dilakukan.
    4. Pembakaran
    Pembakaran merupakan inti dari pembuatan keramik dimana proses ini mengubah massa yang rapuh menjadi massa yang padat, keras, dan kuat. Pembakaran dilakukan dalam sebuah tungku/furnace suhu tinggi. Ada beberapa parameter yang mempengaruhi hasil pembakaran: suhu sintering/matang, atmosfer tungku dan tentu saja mineral yang terlibat (Magetti, 1982). Selama pembakaran, badan keramik mengalami beberapa reaksi-reaksi penting, hilang/muncul fase-fase mineral, dan hilang berat (weight loss). Secara umum tahap-tahap pembakaran maupun kondisi api furnace dapat dirinci dalam tabel.
    Pembakaran biscuit
    Pembakaran biskuit merupakan tahap yang sangat penting karena melalui pembakaran ini suatu benda dapat disebut sebagai keramik. Biskuit (bisque) merupakan suatu istilah untuk menyebut benda keramik yang telah dibakar pada kisaran suhu 700 – 1000oC. Pembakaran biskuit sudah cukup membuat suatu benda menjadi kuat, keras, kedap air. Untuk benda-benda keramik berglasir, pembakaran biskuit merupakan tahap awal agar benda yang akan diglasir cukup kuat dan mampu menyerap glasir secara optimal.
    5. Pengglasiran
    Pengglasiran merupakan tahap yang dilakukan sebelum dilakukan pembakaran glasir. Benda keramik biskuit dilapisi glasir dengan cara dicelup, dituang, disemprot, atau dikuas. Untuk benda-benda kecil-sedang pelapisan glasir dilakukan dengan cara dicelup dan dituang; untuk benda-benda yang besar pelapisan dilakukan dengan penyemprotan. Fungsi glasir pada produk keramik adalah untuk menambah keindahan, supaya lebih kedap air, dan menambahkan efek-efek tertentu sesuai keinginan.

    membuat patung lilin ala Madame Tussauds

    Inserting the Hair
    TAHUKAH ANDA: Setiap rambut individual dimasukkan ke dalam kepala! Dan akan ada lebih dari 10.000 rambut di satu kepala!

    Dibutuhkan sampai 4 minggu untuk memasukkan kepala penuh rambut. Kami selalu menggunakan rambut manusia yang nyata, yang disumbangkan, sehingga kita bisa mencuci, memotong dan gaya rambut. Kita juga bisa menggunakan berbagai styling produk dan alat-alat yang tidak akan bekerja efektif pada rambut sintetis. Tidak peduli apa pun jenis rambut selebriti telah, kita dapat menemukannya! Kita dapat sumber segala macam rambut: lurus, bergelombang atau keriting dan dalam berbagai warna sehingga kami selalu bisa mendapatkannya 100% sama dengan selebriti!
    Setelah rambut yang sempurna telah dipilih para seniman rambut mulai ... Kepala lilin dipanaskan perlahan dengan lampu hangat untuk membuat penyisipan lebih mudah dan lebih rapi. Setiap individu rambut dimasukkan ke dalam lilin dengan menggunakan alat kecil (lihat gambar dibawah) yang dibuat dengan memotong mata jarum jahit biasa menjadi garpu kecil.
    Akar rambut selalu dimasukkan ke dalam lilin yang memungkinkan rambut turun pada saat itu secara alami akan.

    Para seniman rambut berhati-hati untuk mengikuti pola pertumbuhan rambut yang unik dari masing-masing selebriti memastikan mahkota rambut dan perpisahan berada di tempat yang tepat.

    Kita sering harus mencampur berbagai warna rambut bersama-sama, jika rambut akan abu-abu atau jika selebriti telah menyoroti atau akar dicelup. Pada kesempatan kami telah diminta untuk 'bersikap baik' untuk selebriti, dan telah dikenal menebal penipisan rambut dan menghindari daerah botak!

    Rambut kemudian keramas, AC, memotong dan gaya untuk meniru selebritis 'gaya yang dipilih dan jika kita benar-benar beruntung kadang-kadang kita mendapatkan nasihat dari selebriti' stylist pribadi!

    8.Making the Teeth
    Untuk menciptakan senyum sempurna, diperlukan banyak informasi yang berbeda spt: bentuk gigi, tata letak, warna dan warna gusi. Jika beruntung, selama interview seniman juga meminta selebriti untuk membuat cetakan gigi mereka dengan menggigit gigi dempul. Semua gigi digunakan dibuat oleh perusahaan efek khusus (persis gigi palsu dari dokter gigi). Menempelkan gigi palsu ini menggunakan wax lembut yang masih lengket, seiring waktu wax akan mengeras mencegah gigi untuk bergerak.
    7.Cleaning the Wax
    Setelah wax berbentuk kepala telah jadi, kepala tsb dilepaskan dari cetakannya untuk kemudian diperiksa & dibersihkan. Warna dan ukurannya tidak lupa dicek terlebih dahulu. Hal ini sangat penting untuk memastikan bahwa kepala tidak menyusut atau bermetamorfosis di dalam cetakan. Setelah itu, seniman wax mulai bekerja untuk menghapus garis sambungan yang terbentuk ketika mencetak. Mereka bekerja dengan peralatan kayu, menggosok lipatan dari sisi ke sisi untuk meratakan daerah tersebut.
    6.MouldingKepala tanah liat yang sudah jadi kemudian akan dimoulding (membuat cetakan negative) menggunakan plaster (gypsum). Setelah jadi, cetakan tersebut akan dibelah menjadi beberapa bagian agar mudah dibongkar pasang ketika menuangkan wax. Cetakan plaster inilah yang akan disimpan, agar dapat dipakai berkali-kali jika dibutuhkan. Patung tanah liat yg sebelumnya dibuat tidak akan terpakai lagi, dan akan dihancurkan (padahal ini kan bagian yang susah

    5.Pouring the Wax
    Cetakan gypsum kepala yg seperti puzzle disusun kembali dan direkatkan dengan tali dengan kencang, kemudian direndam ke dalam air hangat agar lembab dan mudah untuk dilepas dari wax yang akan dituang ke dalamnya. Wax (beeswax) yang masih panas (74o C) dituangkan ke dalam cetakan tersebut hingga penuh dan didiamkan 60 menit hingga lapisan terluar mengeras. Sisa wax di dalamnya dikeluarkan, sehingga yang dipakai adalah kepala wax berongga
    4.Sculpting the Body
    Membuat bagian tubuh merupakan proses yang sangat rumit. Dibutuhkan banyak perencanaan dan persiapan sebelum memulai dengan tanah liat. Pertama-tama, membuat kerangka atau frame tubuh.Kerangka kaki terbuat dari tiang logam yang kuat, sedangkan lengan terbuat dari aluminium fleksibel. Biasanya proses ini membutuhkan waktu satu minggu. Setelah rangka jadi, baru bisa melekatkan tanah liat, dan membentuknya. Terkadang ada juga request dari sang seleb agar lebih berotot.

    3.Sculpting the Head
    Setelah menyusun semua foto referensi, dan mengambil gambaran posisi dan ekspresi seleb. Pematung mulai membuat patung dimulai dari kepalanya. Diawali dengan pembuatan cetakan yang terbuat dari clay pada rangka kawat. Setelah bentuk dasar sudah terlihat, dilanjutkan dengan detail bagian wajahnya dengan bantuan calipers.

    Pematung akan mengukir ekspresi seleb yg paling menarik.

    Proses pembuatan kepala ini sampai selesai dapat mencapai waktu 5 minggu. Biasanya yang menjadi favorit para pematung yaitu pemain sepak bola yang sedang berteriak, karena akan terlihat sangat nyata.

    2.Casting the Hand
    Bagian tangan tidak akan dibuat manual dengan tanah liat, melainkan mencetak tangan asli si seleb ke dalam cairan semacam karet (alginat), karena proses pembuatan tangan manual dinilai sulit untuk menyamai aslinya.

    1.Measuring the Stars
    Langkah awal yang dilakukan para pematung serta asistennya adalah mengumpulkan semua informasi yang diperlukan untuk membuat sebuah patung lilin baru, yaitu mengukur tubuh. Ada sekitar 200 pengukuran berbeda yang dilakukan terhadap tubuh seleb. Proses ini dapat dilakukan di hotel, ruang pertemuan atau rumah si seleb, memakan waktu 1 - 3 jam. Selain pita pengukur, alat yang paling sering digunakan yaitu Callipers.
           

    cara membuat kertajinan dari akar kayu

    Kerajinan akar kayu wooden export ini, membutuhkan kecermatan dan kreativitas seni tinggi, karena tidak semua orang bisa memahat ranting-ranting akar tersebut.

    Kreativitas yang dihasilkan, setelah terjadi krisis ekonomi pada tahun 1998 lalu. Sebab krisis ekonomi saat itu, memaksa seseorang untuk memeras otak agar bisa menghasilkan sesuatu, dan hasilnya seperti ini.

    ”Kalau tidak terjadi krisis, barang kali tidak muncul ide seperti ini,” ujar Drs HM Arwan kepada Wawasan, kemarin.

    Pada awal 1998, masih banyak akar kayu yang umurnya ratusan tahun. Tapi sekarang, cukup sulit mencari bahan dasar
    wooden handicraft. Limbah kayu, seperti akar jati, dibeli dari Bojonegoro, Ngawi dan Tuban, Jawa Timur.

    Cukup banyak
    Sedangkan akar (tunggak) kayu mahoni dan kelengkeng, diperoleh dari Temanggung dan Magelang.

    Bahan baku kelengkeng, masih cukup banyak, terutama dari Magelang, Temanggung, Kabupaten Semarang dan lainnya. Hanya saja, untuk akar kayu jati mulai kesulitan, karena kayu di Jawa sudah mulai berkurang, terutama kayu hutan yang usianya ratusan tahun.

    Sebelum dipahat atau diukir, akar kayu dibiarkan terlebih dahulu di ruangan terbuka agar terkena hujan dan panas. Saat dijemur kena hujan dan panas tidak rusak, berarti kualitas kayu benar-benar bagus. Sebaliknya, kalau rusak, berarti kualitas kayu jelek.

    Untuk membuat
    handicraft export, hanya satu kali dikerjakan (dibuat). Jika dalam mengerjakan kerajinan tidak cermat, secara otomatis limbah tidak bisa dimanfaatkan untuk kerajinan.

    kerajinan kertas

    Koran dan kertas bekas menumpuk dirumah? Tentu Anda menjadi stress dan bingung untuk memanfaatkannya. Jangan khawatir jika di rumah Anda banyak kertas dan koran yang menumpuk. Anda dapat memanfaatkannya menjadi pernak-pernik yang cantik dan bernilai jual. Dengan sedikit sentuhan kreativitas, Anda dapat mengubah tumpukan kertas dan koran bekas menjadi uang. Kertas merupakan bahan yang tipis dan rata, yang dihasilkan dengan kompresi serat yang berasal dari pulp. Peluang bisnis kertas daur ulang ini menarik karena dapat dilakukan oleh siapa saja dan membutuhkan modal yang kecil. Anda dapat menggunakan alat-alat yang ada disekitar Anda. Ternyata tidak banyak orang yang tahu bahwa  kreatif dan menguntungkan, kerajinan kertas daur ulang dapat menghasilkan omset yang berlimpah.
    Konsumen
    Kertas daur ulang dapat dikreasikan menjadi benda – benda seni yang memiliki nilai jual cukup tinggi, misalnya saja dibuat pigura, kotak pensil, kartu ucapan, blocknote, ataupun souvenir lainnya. Konsumen kreasi kertas daur ulang rata – rata adalah para pengrajin yang membuat kotak kado, kotak pensil, serta kerajinan lain dari daur ulang kertas. Selain para pengrajin hasil daur ulang kertas juga diminati para masyarakat umum, yang kebanyakan dari anak muda. Mereka menganggap benda – benda dari kertas daur ulang memiliki nilai seni lebih tinggi.

    kerajinan tangan koran bekas

    koran bekas??? banyak orang membuang begitu saja. namun,
    Mengetahui info dan berita terupdate mengenai berbagai hal sudah menjadi kebutuhan setiap manusia. Untuk mengetahui isi dunia kita tidak perlu berkeliling dunia. Kemudahan akses informasi sekarang ini memudahkan orang untuk mengetahui kabar terkini bahkan hingga ke tempat yang jauh sekalipun. Ada banyak media informasi misalnya televisi, radio, internet, majalah, buku, maupun koran.
    Koran…Salah satu media informasi yang tidak pernah surut bahkan semakin menjamur. Sampai saat ini koran merupakan salah satu media informasi yang cukup diminati masyarakat. Bahkan tidak sedikit orang yang berlangganan koran untuk mengupdate informasi terbaru. Pertanyaannya sekarang. Setelah Anda baca, lalu Anda kemanakan koran – koran tersebut??? Jika Anda diamkan begitu saja, maka lama-kelamaan akan menumpuk dan mengotori rumah Anda. Cara paling praktis yang biasa dilakukan banyak orang adalah menjualnya ke tukang loak. Masalah rumah pun selesai.
    Sebuah solusi praktis yang cukup baik memang. Namun sebenarnya ada solusi cerdas pemanfaatan koran bekas menjadi aneka macam kerajinan. Koran-koran bekas yang awalnya hanya mengotori rumah itu dapat Anda olah menjadi barang-barang yang memiliki fungsi sehingga bisa dipakai serta mempunyai nilai seni dan nilai ekonomis yang tinggi
    Tahukah anda bahwa ternyata limbah-limbah koran tadi dapat di olah menjadi berbagai macam produk kerajinan seperti kap lampu, vas bunga, tempat tisu, tempat majalah, keranjang buah, tempat pensil, baki, keranjang sampah, dompet, wadah perhiasan, wadah telepon genggam, tempat pakaian kotor, asbak, hiasan dinding dan masih banyak lagi. Jika seperti ini bukan saja masalah rumah Anda selesai, namun ada nilai plus berupa pendapatan yang lumayan dari penjualan barang-barang kerajinan tersebut.
    Sebagai gambaran untuk satu tempat pakaian kotor berukuran diameter 30 cm dan tinggi sekitar 50 cm, membutuhkan 1,5 kg kertas koran dan 1 kg kawat steinless, ditambah lem dan lainnya, dbutuhkan modal sekitar Rp 35 ribu. Namun setelah jadi produk tersebut bisa dijual dengan harga Rp 100 – Rp 125 ribu.
    Adapun bahan – bahan yang diperlukan untuk membuat kerajinan dari koran bekas adalah: Kertas koran, lem, kawat dan cat.
    Sedangkan alat-alat yang dibutuhkan adalah palu untuk meratakan, gunting, cutter, meteran, tang, dan beberapa peralatan sederhana lain.

    1. Secara umum cara pembuatan kerajinan dari koran bekas dapat dijelaskan sebagai berikut.
      Proses pertama diawali dengan membagi atau memotong kertas koran dan menggulungnya sebanyak kebutuhan.
    2. Satu lembar koran biasanya dibagi 6 hingga 8 bagian memanjang.
    3. Setelah itu diplintir atau digulung kecil-kecil atau sesuai ukuran yang diinginkan.
    4. Menggulungnya menggunakan kawat atau lainnya sesuai ukuran sehingga gulungan menjadi sama besarnya dan di bagian ujung akhir penggulungan dilem agar tidak terlepas.
    5. Setelah itu dianyam seperti lazimnya menganyam kerajinan anyam lainnya dengan hitungan keluar masuk dan atas bawah sesuai motif yang diinginkan atau teknik seperti jahitan.
    6. Rangkanya dipakai kawat steinless yang juga dilapisi koran.
    7. Di tiap akhir anyaman, untuk menguatkan ikatan ujungnya hanya memakai teknik selip–menyelipkan tiap ujungnya pada anyaman teakhir tanpa harus diikat.
    8. Di beri lapisan vernis atau dicat sesuai dengan warna yang diinginkan.
    9. Terakhir, dapat ditambahkan aksesoris seperti bunga atau kupu-kupu dll, untuk mempercantik.
    Produk yang sudah jadi dipastikan kuat dan tahan air karena adanya dua lapisan luarnya. Lapisan tersebut adalah lapisan lem kayu untuk memperkuat serta lapisan vernis atau cat untuk mengkilapkan serta menjagahnya air masuk kedalam pori-pori kertas. Sehingga produk tersebut dipastikan kuat dan tahan air. Namun perlu diperhatikan juga bahwa produk kerajinan koran bekas ini harus dihindarkan dari tempaan sinar matahari langsung. Sinar langsung ini akan menyebabkannya warnanya akan cepat pudar.

    kerajinan tangan dari kayu

    sedikit kisah tentang pengrajin kayu

    Bagi sebagian orang, kayu sisa bangunan hanya dianggap sampah tidak bermanfaat. Namun, tidak demikian bagi Yoga Suratmoko. Di tangannya, kayu bekas bangunan yang sudah tidak terpakai dapat berubah menjadi suatu hasil karya yang unik dan menarik serta memiliki nilai jual tinggi.

    Berbekal dengan menggunakan sebuah alat yang bernama pisau penyot dan kayu putih sebagai bahan utama, Yoga Suratmoko dibantu temannya, yakni Yuni Tri Purwanto, berhasil menciptakan sebuah kerajinan tangan yang menarik dan membuat decak kagum bagi masyarakat yang melihatnya.

    Awal mula Yoga menekuni kerajinan dari bahan baku kayu putih adalah pada saat dirinya bekerja di pabrik kayu lapis. Setiap hari ia melihat kayu lapis hasil olahan dibuang begitu saja. Dari situ, Yoga mulai berpikiran bagaimana caranya supaya kayu bekas tersebut tidak terbuang sia-sia. "Waktu bekerja di pabrik kayu itu, saya iseng membuat sesuatu dari kayu sisa. Setiap hari saat istirahat kerja, saya gunakan untuk membuat gantungan kunci. Tidak disangka teman saya tertarik dengan hasil itu," ceritanya.

    Selang tidak lama, pabrik tempat ia bekerja mengalami kebangkrutan. Terpaksa suami dari Kuntiati ini harus memutar otak untuk mencukupi kebutuhan keluarga. Berbekal darah seni yang telah mengalir dalam dirinya, ia berinisiatif mengembangkan hasil karyanya yang terbuat dari kayu sisa bekas bangunan tersebut.

    Setelah berhasil membuat olahan kayu menjadi gantungan kunci, ia terus berupaya lebih mengasah kemampuannya untuk menciptakan sesuatu yang lebih unik. Dirinya dibantu dengan beberapa teman yang tergabung dalam KUB Ampel Handycraft yang beralamat di Jalan Sunan Ampel 5 RT 03 RW 2, Kota Magelang, ini mencoba menciptakan kerajinan tangan yang berbentuk serangga. Ide tersebut ia peroleh dari lingkungan sekitar.

    Pria asli Magelang ini akhirnya berhasil membuat miniature serangga dari kayu putih sisa bangunan yang sudah tidak terpakai. Waktu itu, kerajinan yang benar-benar hanya menggunakan tangan tersebut tidak langsung dijual di pasaran. "Jika ada teman yang tertarik membeli, ya kami langsung berikan," katanya yang diamini oleh temannya.

    Mendapatkan sambutan positif, memicu pria kelahiran 22 April 1969 itu untuk terus mengasah keahlian yang dimiliki. Lambat laun, naluri seninya mampu terasah dengan baik. Terbuki dengan banyaknya hasil karya yang telah ia ciptakan. "Jika dihitung-hitung, ya sudah ada 200 lebih kerajinan yang sudah saya ciptakan selama lima tahun," katanya yang berharap suatu saat ingin membuka galeri sendiri itu.

    Seiring dengan perkembangannya, Yoga dibantu dengan 10 temannya, yang juga merupakan warga Ganten, mulai mendapatkan pesanan setiap hari. "Jika saya lakukan sendiri pastinya tidak sanggup, makanya saya ajak Mas Yuni cs untuk membantu," ujarnya.

    Saat ini ia bersama temannya mampu membuat kerajinan tangan berupa burung elang, berbagai macam serangga, dan sosok cerita anak, salah satunya Hulk.

    Hingga saat ini ia telah menerima pesanan dari berbagai kalangan. Omzet yang dihasilkan tiap bulan pun dapat berkisar hingga puluhan juta rupiah. Pasalnya, dalam membuat satu macam hasil karya berupa burung elang, dihargai sekitar Rp 3,5 juta. Sementara itu, untuk penyelesaiannya diperkirakan memakan waktu dua minggu. Untuk kerajinan berwujud naga sekitar Rp 4 juta.

    Harga tersebut tergantung dari tingkat kesulitan saat membuat dan ukuran juga sangat memengaruhi nilai jualnya. "Ya alhamdulilah hasil penjualan dapat digunakan untuk beli rokok dan makan sehari-hari," candanya yang tidak mau menyebutkan secara pasti berapa pasti omzet yang didapat setiap bulan.

    kerajinan dari kain perca

    Indonesia terkenal dengan Batik, semua daerah mempunyai kebanggaan batiknya. Batik adalah kain khas Indonesia, sebuah warisan Ieluhur yang membanggakan. Ternyata kain batik bukan hanya untuk membuat aneka busana, tetapi juga pas untuk dikreasikan menjadi berbagai jenis kerajinan hasilnya indah dan tetap tampak Iuwes sehingga kerap dicari , negeri orang lain pun mengakui keindahan batik kita .Di rumah kita bisa membuat aneka tas cantik dan bantal-bantal hias dan lain-lain dari kain sisa. Memberdayakan kain batik, serta menciptakan kreasi-kreasi baru Iainnya yang memiliki nilai ekonomi. Jadi, tunggu apalagi, mari kita berkreasi dengan batik .

    untuk itu, banyak yang bisa dibuat... mulai dari aksesoris dan tas.

    kerajinan lucu dari flanel

    Bahan dan alat yang digunakan dalam pembuatan kerajinan tangan dari flanel antara lain :
    1. kain flanel
    2. benang sulam
    3. jarum jahit
    4. dakron/kapas
    5. manik-manik
    6. lem serbaguna (all pupose adhesive), lem PVAc,
    7. glue gun (lem tembak)
    8. gunting
    9. bahan pelengkap (gantungan kunci, gantungan handphone, jepit rambut, karet rambut, bros
    Berikut ini beberapa bentuk kerajinan tangan yang terbuat dari kain flanel :
    Gantungan Kunci Keropi
    Cara membuat :
    1. Membuat pola dari kertas kemudian di gunting.
    2. Gunting kain flanel sesuai pola yang sudah dibuat di kertas.
    3. Pasang mata dan buat bentuk mulut pada kain flanel bentuk keropi. Untuk memasang mata bisa menggunakan lem tembak. Untuk membuat mulut menggunakan tusuk tikam jejak.

    4. Gabungkan kedua lembar kain flanel bentuk keropi, jahit sekelilingnya menggunakan tusuk feston. Sisakan sedikit bagian untuk memasukkan dakron kemudian setelah selesai memasukkan dakron selesaikan dengan menjahit menggunakan tusuk feston.

    5. Dibagian atasnya selipkan tali untuk mengaitkan gantungan kunci.
    6. Gunting kain flanel dengan bentuk bulat untuk ditempelkan di pipi.

     
     
    (Maimunah/Carapedia)

    Diberdayakan oleh Blogger.

    You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "

    Pengikut

    Mengenai Saya

    Foto saya
    barang - barang yang kalian anggap tidak terpakai.. nyatanya berguna loh.. ayo lindungi bumi kita dengan daur ulang limbah